"Kebersihan lingkungan merupakan keadaan bebas dari kotoran, termasuk di dalamnya, debu, sampah, dan bau. Oleh karena itu menjaga kebersihan lingkungan sangatlah berguna untuk kita semua karena dapat menciptakan kehidupan yang aman, bersih, sejuk dan sehat. Manfaat menjaga kebersihan lingkungan antara lain Terhindar dari penyakit yang disebabkan lingkungan yang tidak sehat, Lingkungan menjadi lebih sejuk, Bebas dari polusi udara, Air menjadi lebih bersih dan aman untuk di minum dan Lebih tenang dalam menjalankan aktifitas sehari hari. karena itu kita harus menyadari akan pentingnya kebersihan lingkungan sekitar kita.
RSIA Puri Betik Hati sangatlah menjaga kualitas kebersihan lingkungan sehingga memberikan rasa aman, nyaman, bersih dan rapi.